Saya akan memberikan kepada anda bagaimanakah CARA atau TIPS BELAJAR DENGAN BAIK, PALING EFEKTIF DAN EFISIEN MENJELANG UJIAN. menurut apa yang sudah saya lakukan selama ini. Ada beberapa Tips yang anda harus ketahui tentang belajar. Belajar tidak hanya membaca ataupun menulis ataupun mengerjakan PR.
Belajar adalah perubahan yang relatif permanen dalam perilaku atau potensi perilaku sebagai hasildari pengalaman atau latihan yang diperkuat. Belajar merupakan akibat adanya interaksi antara stimulus dan respon. Seseorang dianggap telah belajar sesuatu jika dia dapat menunjukkan perubahan perilakunya. Menurut teori ini dalam belajar yang penting adalah input yang berupa stimulus dan output yang berupa respon.
Stimulus adalah apa saja yang diberikan guru kepada pelajar, sedangkan respons berupa reaksi atau tanggapan pelajar terhadap stimulus yang diberikan oleh guru tersebut. Proses yang terjadi antara stimulus dan respon tidak penting untuk diperhatikan karena tidak dapat diamati dan tidak dapat diukur, yang dapat diamati adalah stimulus dan respons, oleh karena itu apa yang diberikan oleh guru (stimulus) dan apa yang diterima oleh pelajar (respons) harus dapat diamati dan diukur.
Berikut ini TIPS Untuk Menguasai Materi Sebelum Mengikuti Ujian yang saya akan berikan kepada sobat mengenai bagaimanakah TIPS BELAJAR Paling Efektif dan Efisien Menjelang Ujian menurut pengalaman saya selama menjadi pelajar. Mungkin anda dapat membacanty dan menerapkannya.
- Aktif Mengikuti Pembelajaran
Pada Tips belajar efektive yang pertama, anda harus aktif dalam mengikuti Pembelajaran. Aktif di sini bukan berarti selalu berangkat ke sekolah saja, namun Aktif di sini adalah selalu mengikuti proses pembelajaran di sekolah dengan baik, memperhatikan dan selalu mengerjakan setiap tugas yang di berikan oleh Bapak atau Ibu guru dengan baik.
- Memiliki Rangkuman Materi Inti
Dalam semua mata pelajaran pasti memiliki materi Inti atau pokok . Nah, anda sebaiknya memiliki rangkuman materi tersebut, usahakan rangkuman ini anda tulis dengan rapi, sehingga mempermudah anda dalam mempelajari kembali materi tersebut.
- Mengulang Kembali Materi Tersebut
- Hindari sistem KBS (Kebut Belajar Semalaman)
- Disiplin
- Perbanyak Mengerjakan Soal-soal Latihan
- Kerjakan apa yang Paling Mudah
- Memperbanyak Pengetahuan
- Berdoa & Meminta Pertolongan Allah
Nah, mungkin hanya sederhana TIPS Belajar yang Efektif dan Mudah Paham. Ini bukan untuk acuan anda dalam belajar, saya hanya sekedar berbagi kepada anda tentang apa yang saya lakukan ketika belajar dengan efektif dan mudah.
"Sesungguhnya belajar yang paling baik akan muncul dalam diri anda sendiri. Dengan keinginan yang kuat dan Percaya kepada Allah maka anda pasti akan mendapatkan, apa yang anda inginkan."
Demikian Tips Pelajar dari saya mengenai TIPS BELAJAR PALING EFEKTIF DAN EFISIEN SEBELUM MENGIKUTI UJIAN yang dapat saya berikan, semoga ini membantu anda dalam belajar dan meraih masa depan anda dengan baik. TERIMA KASIH.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar